Home » Berita Esports » Dota 2: Inilah Detail Turnamen Canada Cup ke-7

Dota 2: Inilah Detail Turnamen Canada Cup ke-7

Canada Cup Season 7: The North American showdown begins

Canada Cup Season 7

Dota 2, Rajagamers – Rincian untuk turnamen dota 2 yaitu Canada Cup yang ke tujuh telah diumumkan, babak kualifikasi terbuka akan dimulai dalam beberapa hari dan babak penyisihan grup dalam seminggu.

Kualifikasi terbuka untuk Canada Cup # 7 akan dimainkan dengan cara memanfaatkan platform FACEIT dan dijadwalkan akan dimulai pada 23 April dan berakhir pada tanggal 24 April mendatang, empat tim teratas akan maju ke babak penyisihan grup yang akan berlangsung pada tanggal 28 bulan ini.

Baca Juga:

Untuk babak penyisihan grup, pihak penyelenggara Canada Cup akan membagi tim yang berpartisipasi dalam empat kelompok  dimana satu kelompok terdapat empat tim.

Setelah set-up, empat tim di setiap grup akan mengambil bagian dalam grup eliminasi ganda untuk memutuskan dua teratas yang akan maju ke grup atas playoff ini, tim yang tersisa akan maju ke grup yang lebih rendah.

Pertandingan untuk babak penyisihan grup putaran satu dan dua dari playoff bracket adalah best-of-one, dan pertandingan lainnya akan dimenangkan berdasarkan best-of-three.

Daftar tim yang berpatisipasi dalam Canada Cup #7 :

United States compLexity Gaming
United States Digital Chaos
Peru Infamous
United States Shazam
United States Animal Kingdom
United States EverNova
United States Team Freedom
United States Void Boys
United States EnemyGG
United States Eernovas

Panitia telah memutuskan untuk menggunakan penyisihan grup gaya GSL untuk turnamen ini setelah menerima masukan dari para penggemar. Di luar perubahan ini, tidak ada perubahan yang besar dari musim lalu, dengan hadiah $ 20.000 dan Moonduck.tv kembali sebagai penyedia layanan bahasa Inggris.